Monday, January 30, 2017

Komunikasi Produktif Day 7

Bismillahirrahmanirrahim


Pak Suami menanyakan bagaimana terapi Miftah dihari Senin kemarin. Saya jawab biasa saja. Maksudnya miftah bertingkah sama seperti halnya dirumah. Ngomongnya sudah banyak, nyambung kalau diajak ngobrol, dan yang bikin surprise Ibu Mulia (terapis TW), ternyata miftah mengucapkan kata dalam bahasa Sunda! Hahhaha.. Subhanallah, anak yang dulu didiagnosa Speech Delay itu sekarang sudah makin pinter 😊.
Saya ceritakan juga kalau ada beberapa huruf yang pasti akan susah diucapkan dan salah satu treatment-nya adalah dengan pijatan disekitar mulut dan pipi miftah. Udah nyoba beberapa kali tapi miftahnya malah ketawa-ketawa terus, nggak mau diem 😂. Harus cari kalimat produktif dulu kali ya, biar dia mau nurut, heuheu

Lalu suami bertanya apakah terapinya sudah selesai atau belum. Saya pun mendelik. Nanyanya kok gitu terus? Padahal mungkin beliau sudah tahu kalau prosedur terapi itu 12x pertemuan lalu akan ada observasi oleh dokter dan psikolog. Terapi kemarin mungkin yang ke-5 atau ke-6. Masih setengah jalan lagi yang harus dijalani 😅.

Oya, karena di tempat fisioterapi ada sepeda roda tiga berwarna merah, entah kenapa miftah juga jadi pengen sepeda warna merah 😆. Dengan bahasanya yang sederhana dia ungkapkan itu pada ayahnya. Belum tentu beli baru juga siihh..mungkin sepeda bekas khayla aja yang bakal disulap jadi baru 😊😊



#hari7
#tantangan10hari
#komunikasiproduktif
#kuliahbunsayiip

No comments:

Post a Comment